Sampai Jumpa Lagi Kantor Telkomsel Tercinta :)

Kantor Telkomsel

Hari ini adalah hari terakhir saya ngantor di Telkomsel. Perusahaan pertama tempat saya berkarya dan mengembangkan diri setelah lulus dari ITB. Tidak terasa sudah 2.5 tahun lebih saya di sini. Saya bangga bisa menjadi bagian dalam pengembangan telekomunikasi di negeri ini. Namun apa daya bulan depan saya akan ke negeri kincir angin untuk melanjutkan studi. Sehingga terpaksa saya harus mengundurkan diri dari operator terbesar di Indonesia ini. Semoga saja saat kembali nanti, saya tetap bisa berkontribusi membangun bangsa.

Kegiatan saya di kantor hari ini penuh kenangan. Paginya bolak-balik ke HR untuk mengurus administrasi resign (interview, mbalikin ID Card, laptop kantor, dsb). Siangnya berkeliling untuk pamitan dengan rekan-rekan sekantor yang GREAT. Alhamdulillaah banyak yang mendoakan agar sukses, lulus tepat waktu, dan segera dapat jodoh. Terima kasih yaa, semoga sukses juga untuk kalian semua 🙂

Jpeg

Yang lebih bikin terharu lagi, temen-temen juga sudah menyiapkan kejutan. Rekan-rekan dari divisi Charging Billing mengadakan kumpul bareng, saling berbagi, dan saya dikasih oleh-oleh jaket dan tas. Di divisi inilah saya memperoleh banyak wawasan dan bimbingan. Selanjutnya, team project bersama vendor mengadakan buka bersama sebagai farewell party. Semoga project kita tetap lancar dan sesuai target yaa, meskipun tanpa kehadiran saya di sana. Insyaa Allah saya masih bisa bantu support hingga akhir bulan.

Lalu yang paling spesial, grup S&G (apaan tuh, silakan dipikirkan sendiri :P) memberikan saya kenang-kenangan berupa buku agenda. Tapi bukan buku agenda biasa, ini berisi kalender beserta foto-foto dan pesan kesan kenangan dari teman-teman. Di bagian cover terdapat quote yang cukup menarik, “Tulislah rencana-rencanamu dengan pensil dan berikan penghapusnya pada Allah. Biarkan Dia menghapus bagian-bagian yang salah dan menggantinya dengan rencana lebih indah”. So swiiit. Mudah-mudahan saya bisa rajin nulis di situ.

Kalender S&G

Oke sekian dulu curhat hari ini, mau packing buat mudik. Insyaa Allah nanti saya mau cerita pengalaman selama di rumah juga. Rencananya sih mau belajar masak biar bisa hemat di sono nanti. Semoga nggak wacana, hahaha..

Sampai jumpa lagi kawan kawan ^^

Leave a comment