Finally.. Indonesia Memperoleh Emas Pertamanya di IMO!!

International Mathematics Olympiad (IMO) adalah salah satu kompetisi bidang matematika level international yang paling bergengsi bagi para siswa SMA di seluruh dunia. Indonesia mulai berpartisipasi di IMO sejak 1988. Hampir setiap tahun, Indonesia mengirimkan wakilnya ke ajang tersebut. Peserta dari Indonesia diperoleh melalui hasil seleksi di OSN dan pembinaan nasional.

Tahun ini, IMO ke-54 baru saja selesai dilaksanakan di Santa Marta, Colombia. Ada yang spesial bagi Indonesia kali ini, yaitu salah satu kontingen Indonesia berhasil memperoleh medali emas!! Ini adalah emas pertama bagi Indonesia, biasanya paling mentok mendapat medali perak. Momen ini tentu saja merupakan sejarah tersendiri bagi dunia olimpiade matematika di Indonesia. Emas ini diperoleh oleh Stephen Sanjaya dari SMAK 1 Penabur, Jakarta. Selamat yaaaa… 🙂

Berikut hasil lengkap dari Team Olimpiade Matematika Indonesia (TOMI) tahun ini:

Code Name P1 P2 P3 P4 P5 P6 Total Medal
IDN2 Stephen Sanjaya 7 7 7 7 7 0 35 Gold
IDN1 Fransisca Susan 7 0 7 7 7 0 28 Silver
IDN3 Bivan Alzacky Harmanto 7 2 0 7 6 0 22 Bronze
IDN6 Kevin Christian Wibisono 7 0 2 7 3 0 19 Bronze
IDN4 Gede Bagus Bayu Pentium 7 3 0 7 1 0 18 Bronze
IDN5 Reza Wahyu Kumara 7 0 0 7 2 0 16 Bronze

Dengan ini, pada 2013 Indonesia sudah berhasil mengumpulkan 1 emas, 8 perak, 31 perunggu, dan 28 Honorable Mention.  Kualitas siswa-siswi Indonesia memang semakin membaik, tentu saja hal ini didukung dengan adanya pembinaan yang intensif dan diajar oleh dosen-dosen dan alumni yang sudah berpengalaman. Yah, semoga saja untuk kedepannya Indonesia bisa terus langganan medali emas 😀 Amiiin.

Info mengenai IMO dapat diakses di http://imo-official.org. Sebagai rujukan, berikut perolehan medali Team Indonesia dalam 10 tahun terakhir.

# Year Location Gold Silver Bronze HM
54 2013 Colombia 1 1 4 0
53 2012 Argentina 0 1 3 1
52 2011 Netherlands 0 2 4 0
51 2010 Kazakhstan 0 1 4 1
50 2009 Germany 0 0 4 1
49 2008 Spain 0 1 2 2
48 2007 Vietnam 0 1 0 4
47 2006 Slovenia
46 2005 Mexico 0 0 3 0
45 2004 Greece 0 0 1 3

Leave a comment